Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

SS

manusia biru's picture

Selalu Ingin Menang Sendiri

Orang hidup itu memang inginnya menang sendiri, termasuk urusan hati pun ingin menang sendiri. Mengapa? Ada kenalan saya yang ternyata selalu ingin menang sendiri tentang urusan hati. Kalau ada orang yang dengan sengaja/tidak sengaja menyakiti hatinya, ya dia akan segera "off" dari orang tersebut dan menjauhinya sejauh mungkin. Padahal, belum tentu juga maksudnya beneran menyakiti .. haha .. menurutku. Bisa jadi karena kenalanku terlalu sensitif.

Btw, aku sudah mencoba ngobrol ini-itu ke kenalanku supaya dia tidak gampang tersinggung dan bisa sedikit belajar memahami situasi, konteks, percakapan, dan apalah namanya. Tapi ... hahaha ... malah aku dikira menasihati orang yang lebih tua. Memang sih aku menasihati, tapi kan memang maksudku baik. Ini mah dalam konteks relasiku sama dia masih baik. Coba kalau dengan tidak sengaja aku menyakitinya, padahal sebenarnya tidak bermaksud begitu, dan dia langsung memutuskan pertemanan ini ... wuih, sadis deh menurutku.

Admin's picture

Mengisi Hari dengan Hal yang Berguna

Hai blogger SS,

Apa kabar? Bagi teman-teman yang kemarin merayakan Imlek, selamat merayakan ya ... :) Jangan lupa setiap pengalaman menarik yang sudah dialami dijadikan blog supaya teman-teman yang lainnya terinspirasi.

Oh ya, bulan ini adalah bulan yang pendek, tetapi tidak menjadi masalah asalkan kita bisa menjalaninya dengan baik dan bijaksana. Salah satu cara untuk bisa menghargai hari-hari yang telah Tuhan berikan kepada kita adalah dengan memaknainya. Jangan biarkan waktu berlalu begitu saja tanpa kita memuliakan nama-Nya. Jangan biarkan hari berganti begitu saja tanpa kita mengisinya dengan hal-hal yang memberkati dan berguna bagi Kerajaan-Nya. Selamat menjalani hari-hari pada Februari ini ... makin semangat dalam berkarya juga ya! Selamat menulis!

Admin's picture

SELAMAT ULANG TAHUN KE-11 BLOGGER KRISTEN SABDA SPACE

Puji syukur kepada Tuhan Yesus Kristus atas penyertaan-Nya selama 11 tahun pelayanan komunitas blogger Kristen SABDA Space. Setiap peristiwa, pergumulan, sukacita maupun dukacita yang tertuang dalam setiap blog di SS ini, membawa kita untuk menyaksikan bahwa Tuhan turut bekerja di dalamnya untuk mendatangkan kebaikan bagi setiap orang yang mengasihi-Nya (Roma 8:28). Begitu pula dengan perjalanan pelayanan SS di dunia maya selama 11 tahun ini, banyak pertolongan Tuhan nyata dan bisa kita rasakan bersama. 

Kita patut bersyukur untuk infrastruktur yang mendukung komunitas SS selama ini, baik melalui situs, komunitas SS di Facebook, email, maupun Facebook Comments yang selama ini sudah memfasilitasi kita dalam berkomunitas. Tak hanya itu, kita sangat bersyukur atas relasi demi relasi yang terjalin antarblogger di komunitas ini. Ini menjadi bonus yang "mewah" bagi kita untuk bisa saling mengenal saudara-saudari seiman dari berbagai tempat dan saling menguatkan. Doa kami, segenap tim pengurus SABDA Space, supaya Tuhan Yesus memberkati setiap relasi antarblogger yang sudah terjalin selama ini dan kiranya SS dapat terus menggarami dunia maya dengan blog-blog kekristenan yang berkualitas, yang mampu membawa setiap pembacanya mengenal kebenaran yang sejati. 

Mari kita tidak henti-hentinya menjadi saksi Tuhan melalui tulisan. Mari kita warnai dunia maya ini dengan blog-blog yang dapat membawa setiap pembaca mengenal jalan kebenaran, "kehidupan sejati", refleksi prinsip-prinsip hidup Kristen, Injil, dan perbuatan-perbuatan Tuhan dalam hidup seseorang atau komunitasnya. Sekali lagi, "Selamat ulang tahun blogger Kristen SABDA Space"! Dengan sukacita, mari menjangkau jiwa-jiwa melalui blog-blog kita! Tuhan Yesus menyertai kita. Amin. 

Salam, 
Pengurus SABDA Space
Admin's picture

Selamat Paskah Blogger SABDA Space

Dear all blogger SABDA Space,

Bersyukur kepada Tuhan Yesus Kristus, sebab Ia baik. Kasih Kristus sangat besar bagi kita, dan ketaatan-Nya kepada Bapa mengaruniakan anugerah keselamatan bagi kita. Segenap pengurus SABDA Space mengucapkan "Selamat Paskah". Kiranya kita semakin hari semakin mengenal Dia dan hidup seturut dengan kebenaran firman-Nya. Mari beritakan Kabar Baik ini kepada setiap orang yang belum mengenal-Nya.

Foto Ylsa Sabda.

Admin's picture

Info Perkembangan Lomba Vlog

Dear all,

Admin ingin berbagi informasi nih, khususnya seputar lomba vlog:

1. Batas waktu lomba vlog dan blog diperpanjang sampai 15 September 2017. Ayo, blogger -blogger yang belum berpartisipasi, masih ada waktu untuk membuat karya. Bagi blogger yang masih dalam proses membuat vlog dan blog, masih bisa mengerjakan dengan tanpa tergesa-gesa. Semangat ya!

2. Tentang perkembangan Lomba Vlog SS. Banyak blogger merespons, baik melalui PM media sosial maupun situs SS, kalau mereka tidak terbiasa membuat vlog, sukanya menulis. Meski tidak terbiasa, kita coba yuk sekali-kali membuat vlog ... kalau ada yang kesulitan merekam, bisa minta tolong teman untuk membantu. Jika kesulitan mem-posting, langsung saja hasilnya dikirim ke Admin. Pasti akan dibantu posting.

Kalau ada yang kesulitan membuat vlog, ini ada cara-cara membuatnya ... silakan dipelajari dan dicoba ya.

Admin's picture

Berbagi Berkat Melalui Tulisan

Dear all blogger SS,

Tak terasa kita sudah sampai pada tengah tahun pertama yang tentunya mengisahkan banyak cerita menarik dalam perjalanan hidup masing-masing kita. Beberapa kisah ini sempat tertuang dalam 11 blog yang ditulis oleh 5 blogger di komunitas SS selama bulan Mei lalu. Bagaimana dengan blogger yang lain? Yuk, berbagi berkat dan kebaikan Tuhan dalam hidup Anda melalui tulisan. :)

Oh ya, bulan Juli mendatang, SS akan genap berusia 10 tahun lho. Apakah ada ide untuk merayakannya? Tulis ya di kolom komentar jika ada usulan. :) Tak lupa, silakan klik judul blog di bawah ini jika Anda belum sempat membaca tulisan-tulisan bulan lalu. Selamat membaca, semoga menginspirasi, dan teruslah berkarya bagi Dia! Tuhan Yesus memberkati.

Admin's picture

Aplikasi-Aplikasi SABDA untuk Anda

Dear all blogger SS,

Bulan lalu, kita telah merayakan Paskah. Kiranya makna sejati dari Paskah masih terus terpatri dalam hati kita. Pada bulan Mei ini, kami ingin berbagai aplikasi-aplikasi SABDA kepada setiap orang yang sudah bergabung di komunitas SABDA Space. Aplikasi ini berupa Alkitab, Kamus Alkitab, Alkitab PEDIA, Alkitab AYT Bergambar, Alkitab Yang Terbuka, Tafsiran, Renungan Oswald Chambers, Cerita Anak Terbuka, dll.. Silakang mengunduhnya di SINI.

Kami juga terus mengajak para blogger untuk terus berkarya melalui tulisan-tulisan yang berkualitasn dan membangun kehidupan rohani kita. Bagi para blogger yang sudah lama tidak aktif, ayo segera bergabung dan aktif kembali. Bagi para pengguna yang belum menulis, mari menulis. :)

Jangan lupa juga untuk membaca blog-blog selama bulan April. :) Tuhan Yesus memberkati.

Admin's picture

Bulan Paskah

Dear all blogger,

Bulan Paskah April sudah tiba! Kesibukan mempersiapkan Paskah sudah semakin terasa mulai dari gereja-gereja hingga media-media digital. Bagaimana dengan para blogger SS? Ayo kita mengisi masa-masa Paskah ini dengan tulisan-tulisan bertema Paskah. Jangan lupa untuk menuliskan tag "Paskah" di setiap tulisan Anda. Semoga tulisan-tulisan blogger SS bisa menjadi salah satu referensi bagi orang-orang yang sedang mempersiapkan Paskah. Mari kita mempersiapkan Paskah dengan berkarya bagi Dia! Tuhan Yesus memberkati.

Eitz, jangan lupa, baca juga blog-blog menarik selama bulan Maret lalu:

Admin's picture

Menjalani Maret 2017 dengan Antusias Menulis

Dear all blogger,

Bulan Februari, SABDASpace mengalami penurunan keaktifan nih. Ayo para blogger SS, baik blogger lama maupun baru, mari aktif kembali menulis dan berdiskusi di komunitas ini. Bulan ini, blogger Yujaya27, Victorc, dan Kezhiabsirait telah meramaikan komunitas ini dengan blog-blog mereka yang beragam tema. Terima kasih ... :) Yuk, bulan Maret ini, kita lebih aktif di SS dan saling berbagi kesaksian, pengalaman, ataupun wawasan melalui tulisan-tulisan. Semangat ya!

Admin's picture

Berkarya Melalui Blog!

Dear all,

Tak terasa ya kita sudah memasuki bulan November 2016. Tidak ada 2 bulan lagi, kita sudah ada di penghujung tahun ini. Semoga kita bisa menggunakan waktu dan hari-hari kita dengan bijaksana, seperti yang diungkapkan dalam Mazmur 90:12 "Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana".

Oh ya, bagi para blogger SS yang memiliki saudara atau teman yang sedang mencari kerja, boleh lho lowongan SABDA diinfokan kepada mereka ... siapa tahu mereka punya kerinduan untuk melayani Tuhan bersama kami. :) Jangan lupa juga untuk para blogger SS untuk terus semangat dalam berkarya bagi Tuhan, baik melalui blog maupun tulisan-tulisan yang lainnya. Kiranya kita bisa menggunakan talenta yang telah Tuhan karuniakan kepada kita dengan maksimal. Selamat berkarya, Tuhan Yesus menyertai.

Baca blog-blog SS bulan Oktober ya!!

Admin's picture

Semangat Menulis Yuk!

Dear all blogger,

Bulan Oktober menjadi bulan yang sangat berkesan bagi YLSA karena pada bulan Oktober tahun ini, SABDA merayakan ulang tahun ke-22. Kami bersyukur atas kebaikan dan penyertaan Tuhan selama ini sehingga pelayanan SABDA dapat terus berkembang. Kami juga bersyukur atas dukungan para blogger SS yang turut ambil bagian dalam pergerakan pelayanan SABDA dengan saling berbagi tulisan di komunitas SS ini. Mari kita terus setia mengikut Kristus dan menjadi saksi-Nya bagi banyak orang. Mari terus menulis bagi hormat dan kemuliaan nama-Nya. Puji nama Tuhan!

Jangan sampai lewatkan blog-blog pada bulan September lalu. Yuk, baca sekarang juga!

Admin's picture

Kopdar SS 2016

Dear all blogger,



Bersyukur kepada Tuhan dan senang sekali bisa melakukan kopdar lagi dengan beberapa blogger SS, khususnya yang ada di Solo dan sekitarnya. Selama Agustus kemarin, rencana kopdar ini sudah didengung-dengungkan di situs, media sosial, dan surat-menyurat kepada para blogger. Alhasil, Rabu, 31 Agustus 2016, mulai pukul 15.30, kopdar blogger SS tahun 2016 terselenggara juga ... hore!!

Acara kopdar dibuka oleh blogger Love dan staf SABDA "Ariel" dengan doa dan nyanyi. Eitsss .... acara kopdarnya cukup unik. Salah satunya, ada TED lho! TED (Technology, Entertainment, Design) adalah presentasi dengan durasi waktu 12 menit. Para blogger SS dan beberapa staf SABDA terlibat dalam TED ini. Wow ... tantangan nih bagi semua yang ikut TED ... harus bisa presentasi dalam waktu 12 menit. Apa saja sih TED-nya? Ngintip yuk!

Admin's picture

Kopdar @SABDA

Kopdar blogger SS

Dear all Blogger,

Dalam rangka merayakan ulang tahun SS ke-9 ini, tim SABDA Space akan melakukan kopdar SS. Bagi para blogger yang ingin bergabung dalam kopdar @SABDA, silakan memberi konfirmasi kepada kami.

Bagi para blogger yang di luar Solo, tetapi ingin mengikuti kopdar @SABDA, kami menyediakan tempat untuk menginap (gratis).

Yuk, kita pererat tali persaudaraan di dalam Kristus dengan berpartisipasi dalam kopdar @SABDA! Tuhan Yesus memberkati.

 

Admin's picture

Ada Apa Saja pada Bulan Juni?

Ada begitu banyak momen berharga bagi SABDA dalam bulan Juni 2016. Mulai dari Rapat Kerja Mini, peluncuran Software SABDA 5.1, Aplikasi AYT (Alkitab Yang Terbuka) diperbarui, gerakan #ayo_PA! untuk mengajak setiap orang Kristen melakukan PA dengan sungguh-sungguh, dan berbagai kegiatan rutin lainnya yang kiranya dapat menjadi persembahan terbaik bagi Tuhan dan masyarakat Kristen di seluruh Indonesia.

Kami juga bersyukur atas beberapa blogger SS yang sudah aktif di komunitas ini. Selamat bergabung kembali kami ucapkan untuk para blogger lama SS yang kini muncul kembali. Selamat berkarya! Kiranya semua blog selama bulan Juni 2016 tetap menjadi bagian berharga dalam menginspirasi, memberi dampak yang baik, dan memberkati setiap pengunjung dan anggota komunitas ini. Tuhan Yesus memberkati. Silakan membaca blog-blog SS selama bulan Juni 2016. Klik judulnya ya dan bacalah!

 

Admin's picture

Memberi Dampak Melalui Tulisan

Bersyukur kepada Tuhan Yesus karena Ia memberi "warna" dalam hidup kita, yang bisa kita alami dan rasakan dengan membaca tulisan-tulisan para blogger SS selama bulan Mei kemarin. Mulai dari perenungan, pengalaman, bahkan sampai inspirasi mampu menorehkan kesan bagi kita.

Admin's picture

Melakukan yang Terbaik bagi Allah

Dear all blogger,

Selalu ada cerita yang baru dalam kehidupan setiap kita, dan inilah yang kita rasakan ketika membaca tulisan-tulisan dari para blogger SS. Oh ya, tak hanya membaca saja lho, kita semua boleh memberikan komentar yang membangun supaya kita bisa saling belajar, melengkapi, dan menguatkan di antara sesama anggota tubuh Kristus.

Admin's picture

Giat Menulis untuk Kabar Baik

Bukan hanya suasana Paskah, melainkan makna Paskah yang sejati kiranya senantiasa melingkupi hidup kita. Kematian dan penderitaan Kristus mengembalikan kehidupan setiap orang percaya kepada Allah. Kita ditebus dari dosa, diampuni, diselamatkan, didamaikan, dan diberi hidup yang baru. Kiranya anugerah dan semua hal baik ini tidak hanya berhenti bagi diri kita, melainkan kita senantiasa melakukan Amanat Agung supaya banyak orang boleh mendengar, menerima, dan percaya kepada Kristus.

Admin's picture

Siapkan Hati Anda, Paskah Segera Tiba!

Dear all blogger,

Maret sudah tiba! Hari-hari ke depan sudah menanti dan siap untuk diisi dengan berbagai hal berguna, berbagai pelajaran yang berharga, dan pertumbuhan rohani yang semakin dewasa dalam Kristus. Siapkah kita menjalaninya? Bersama dengan Kristus, kita bisa menjalani dan mengisi hari-hari ke depan dengan berbagai hal yang baik demi kemuliaan nama-Nya.

Admin's picture

Melangkah Bersama Tuhan Setiap Hari

Dear all blogger,

Selamat menjalani tahun 2016 bersama dengan Tuhan. Kami percaya bahwa kedekatan relasi kita dengan Tuhan akan sangat memengaruhi kualitas kehidupan kita. Oleh karena itu, pada tahun 2016 ini, marilah kita senantiasa saling menguatkan, mengingatkan, menasihati, dan menolong antarsaudara seiman untuk terus berelasi dengan Tuhan.

Awal tahun 2016 ini, kembali kami ingin berbagi banyak hal yang telah Tuhan percayakan kepada SABDA untuk dikerjakan dan dipergunakan bagi masyarakat Kristen Indonesia. Silakan berkunjung ke beberapa situs kami untuk mendapatkan berbagai bahan kekristenan yang bisa menolong pertumbuhan rohani dan memperlengkapi pelayanan Anda.

Alkitab: Alkitab SABDA
Alkitab (Mobile): Alkitab.mobi
Bahan-bahan kekristenan: sabda.org
Aplikasi Android: Android.sabda.org
Software SABDA: sabda.net
Informasi situs, komunitas, dll.: Katalog SABDA
Komunitas YLSA: Fb. Yayasan Lembaga SABDA

Admin's picture

Saling Belajar dan Saling Membangun Melalui Tulisan

Dear all blogger,

Terima kasih telah berbagi sukacita, pengharapan, pergumulan, pembelajaran, pertanyaan, dan persahabatan di komunitas SABDA Space ini. Marilah kita senantiasa bergandengan tangan untuk saling menolong, menopang, menasihati, dan menyemangati supaya kita bisa bertumbuh bersama di dalam Kristus. Setiap kita diciptakan Allah dengan keunikan yang berbeda-beda, dan tentu saja bukan untuk saling menjauhkan diri, melainkan untuk saling melengkapi. Kami mendorong setiap blogger, pengguna, dan pengunjung SS untuk mengutamakan kesatuan hati sebagai satu tubuh Kristus. Kiranya melalui tulisan-tulisan yang ada di komunitas ini, kita bisa saling belajar dan saling membangun secara sehat sehingga kita bisa saling bertumbuh dalam pengenalan akan Allah sesuai dengan firman-Nya.