Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
Teolog SABDA Space Itu Kamu
Ada yang mengatakan bahwa Vantilian itu TEOLOG BENERAN, sementara Hai Hai TEOLOG JALANAN, eh Tante Paku ikutan jadi TEOLOG DADAKAN, lalu Blogger SS mana lagi yang layak disebut TEOLOG? Wah, pasti banyak sekali nama-nama yang layak menyandang kata depan itu ketika menuliskan tentang Firman Tuhan. Kalau saya tuliskan satu persatu para teolog Sabda Space tentu bisa menimbulkan keseriusan tersendiri atau malah kelucuan yang tidak terduga. Padahal ini FAKTA bukan FATWA lho.
Apakah merasa risih ketika disebut sebagai Teolog, walau anda bukan lulusan sekolah Teologi? Bukankah Allah mengirim orang-orang di jalan untuk memberitahukan tentang diri-Nya? Tentang bagaimana jalan menuju sorga? Bukankah ada begitu banyak pelayanan yang menjangkau seluruh bagian bumi dan itu telah dilakukan selama ratusan tahun. Lewat berbagai media Injil diberitakan, ada yang memberitakan lewat TV, CD, VCD, DVD, RADIO, MEDIA CETAK (Majalah/Koran dlsb), INTERNET dan seterusnya. Allah sudah memberi kita ALKITAB, yang adalah firman-Nya yang tertulis dengan arahan dan instruksi yang jelas. Apakah kita tidak mau mengakui firman Allah, yang telah dikatakan dan ditulis?
TUHAN Allah di Taman Eden itu Yesus Kristus, artinya yang membentuk Adam itu Yesus Kristus dan Adam hidup setelah diberi nafas hidup ke dalam hidungnya. Bagitulah pemahamanku sebagai Teolog dadakan ketika ingin tahu dan MENCARI IBLIS.
Seperti membaca cerita fiksi ilmiah, tentang seorang pendekar yang sakti tiada tandingan, bahkan bayangannya pun mampu menjelma menjadi sosok yang juga sakti mandraguna. Bayangan itu pun nekat meninggalkan tubuh aslinya dan mengagul-agulkan diri sebagai pendekar paling sakti di muka bumi, mencari banyak pengikut dengan kesaktiannya yang menyesatkan dunia.
Setelah berusaha membujuk dengan berbagai cara agar bayangannya kembali, namun tetap menolaknya, sang tubuh asli akhirnya turun gunung untuk mendapatkan kembali bayangan tubuhnya. Kejar-kejaran berlangsung dengan sengit, saling adu strategi untuk merasa diri unggul. Sang bayangan tak mudah menyerah, bahkan mampu membunuh tubuh aslinya dengan sukses.
Tubuh asli ternyata tidak mudah mati begitu saja, kesaktiannya membuat ia bangkit dan mengejar kembali bayangannya hingga ke dasar jurang maut. Ia membujuk sang bayangan agar kembali pada tubuh aslinya, bahkan membujuk semua pengikut sang bayangan agar mengikuti tubuh yang asli, pendekar sejati, pemilik bumi dan langit.
" Biarlah langit bersukacita dan bumi bersorak-sorak, biarlah orang berkata di antara bangsa-bangsa: "TUHAN itu Raja!" ucap Sang Pendekar kepada mereka.
Akhirnya, saya ikut mengatakan bahwa Teolog Sabda Space itu juga kamu, kamu sekalian saudaraku. Emas adalah anak Tuhan, ngengat dan karat tak mau menggerogotinya. Namun pikiran kita bisa digerogoti oleh harta yang mulia ini. Oleh sebab itu, merasa puas dengan yang sedikit dari firman-Nya adalah kekayaan terbesar hidup ini. Sebab mana ada manusia yang puas dengan kebutuhannya?
Semoga Bermanfaat Walau Tak Sependapat
Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat
- Tante Paku's blog
- Login to post comments
- 3703 reads
Tante paku
pertama. Blognya singkat, tapi pikirannya liar tenan,....mantap.
kedua. gambarnya kebesaran, saat mengunggah, lock gambarnya dibuka sehingga gambarnya bisa diatur sesuai selera dan tidak melebar, meski sudah berlayar 18, masih harus geser aja.
ketiga.Gaya bahasanya mirip mbah dukun ih,....
btw, komen saya di blog tentang cerita hantu udah dibalas belum tanteku sayang?
saya baca komen lapan, baca komen Veritas, terus baca blog tante ini, jadi punya ide untuk menuliskan tentang adam, Yesus Kristus, ular, dan Petrus, serta buah pengetahuan....
xixixi
"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"
Liar tenan.
Smile bukan hanya liar tenan, tapi saya melihat yang mungkin banyak tak terlihat oleh yang lain, walau sulit juga untuk mengungkapkannya. Tapi begitulah, suatu saat semuanya pasti akan terlihat oleh siapa saja yang mau melihatnya.
Komentnya udah di balas, barengan nulis koment ini.
Tuliskan saja tentang Adam dan yang lainnya, siapa tahu ada hal baru yang asyik buat dipelajari.
Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat
Remah-Remah.
Berhubung komentarnya dobel. Ini di edit saja buat nulis yang lainnya :
PUISI REMAH REMAH
Remah yang berceceran dari piring-Mu
Kukumpulkan dan kubuat bubur lemu
Kusantap bersama keluargaku
Agar Kau tahu aku memang perlu itu
25.12.2010
Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat
Ketoprak SS ?
Shalom,
Kadingaren, Tan
Udah banyak yang gedebak gedebuk,... ketopraknya ngak muncul juga,
Kemana aja Tanteku?
Tani Desa
Pak Mujizat Gedebuk
Shalom pak Muji,
Wah pak Muji rajin sekali memposting beragam postingan yang tak lepas dari Firman Tuhan yang luas dan dalam itu. Walau ada yang GEDEBAK-GEDEBUK, namun seperti biasanya, pak Muji pantang mundur terus maju, sebab Tuhan masih menyimpan mujizat ha ha ha ha............
Kethopraknya masih di simpan, kayaknya Smile sudah lulus casting dan siap bermain nih ha ha ha ha.........
Saya tidak kemana-mana, cuma di pasar sebelah lagi repot ngebalesin orang yang WATON BENGOK membantah bahwa yang benar Allah SWT bukan Allah atau Tuhan Allah atau Yesus Kristus.
Matur nuwun pak Muji.
Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat
Suka ama Tante
I like it ! Hahaha....salam kenal tante, saya penghuni baru di sini langsung dikasih cerita ketoprak tante ! keren...COOOL...
Dunia di mata Wapannuri.com
Wapanmuri keren.
Selamat jumpa dan bertemu saudaraku Wapanmuri yang keren.
Kethoprakan di Sabda Space ini memang menyenangkan, sebagai kegiatan selingan di kala lelah memberitakan Firman Allah di dunia maya yang serba ada ini.
Semoga makin betah di SS ini kawan dan Selamat Natal 2010. damai selalu bersama kita semua.
Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat
@tante paku, lucky luke
wah tante paku ini punya point tertinggi di sini, wah hebat juga banyak simpanannya ya?
btw, jangan2 banyak pendekar yang bisa nembak lebih cepet dari bayangan di sini:) kayak lucky luke
salam kenal sebelumnya
@tante paku, Hore ...
tante paku: Teolog SABDA Space Itu Kamu
Hore ...... aku bukan teolog karena Teolog SABDA Space Itu Kamu
Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak