Antara Monoteisme, Trinitas, dan Triteisme

Submitted by victorc on

Shalom para sahabat. Puji syukur ke hadirat Tuhan yang Maha ESA, kemarin pagi saya berkesempatan mengikuti kelas studi biblika yang disampaikan oleh Dr. Bambang Noorsena. Di antara pemaparan beliau, ada kisah tentang pengakuan Polycarpus tentang Allah Tritunggal, saat dia menjalani hukuman dibakar karena menolak menyangkali Yesus.
Lalu, saya teringat sebuah buku yang membahas tentang pemikiran Jurgen Moltmann.
Jadi saya tanyakan tentang hal ini ke mas Bambang. Berikut rangkuman jawaban beliau, ditambah sisipan dari saya di sana sini:

Menulis Lagi

Submitted by Admin on

Hallo semua blogger SS,

Bulan pertama tahun ini akan segera berlalu lho dalam beberapa hari lagi ... cepat sekali ya! Sepertinya baru kemarin merayakan Natal, menjalani libur panjang, meniup trompet, dan merasakan tahun baru ... yey, sekarang sudah mau memasuki bulan kedua.

Admin berharap kita semua dapat terus memaknai hari demi hari dengan baik, melakukan hal-hal yang berguna, terlebih dengan menuliskan kebaikan-Nya kepada kita setiap saat ... Kita semua mulai menulis lagi yuk! Kita gunakan komunitas ini untuk menjadi saluran berkat dari-Nya. Selamat berkarya.

Bertahan Dalam Godaan

Submitted by Sampah Sorgawi on

 

Bacaan :Amsal 6:25 (TB)  Janganlah menginginkan kecantikannya dalam hatimu, janganlah terpikat oleh bulu matanya. 


Seminggu lalu seorang teman lama dari Sidoarjo memberikan gambar seorang wanita lewat Facebook , katanya janda ditinggal mati oleh suaminya. Kalau tidak salah berasal dari Sidoarjo. Cantik dan katanyalagi suka kirim hal hal mesum. Dan memang wanita ini cantik dan saya taksir umurnya diatasi 40 tahun. Sebagai seorang pria , saya cukup tertarik. Dan hal ini masuk ke dalam otak. Sebagai pria hal ini sebenarnya normal. Tapi sebagai anak Tuhan ini adalah dosa. Butuh waktu beberapa hari untuk membersihkan pikiran.

Kemenangan Yang Hakiki

Submitted by Sampah Sorgawi on

 

Bacaan : “ Lalu Daud mengambil tongkatnya di tangannya , dipilihnya dari dasar sungai lima batu yang licin dan ditaruhnya dalam kantung gembala yang dibawanya , yakni tempat batu batu , sedang umbannya dipegang di tangannya. Demikian ia mendekati orang Filistin itu.” ( I Samue 17:40 )

 

Daud mengalami kemenangan dalam peperangan melawan Goliat memakai lima butir batu. Tetapi sebenarnya , dibelakang kemenangan Daud ada Tuhan. Tuhanlah yang memakai batu sebagai alat kemenagan bagi Daud.

Ujian Kehidupan

Submitted by Sampah Sorgawi on

Ayat Alkitab : Ayub 23:10-14

Bacaan : Karena Ia tahu jalan hidupku; seandainya Ia menguji aku; aku akan timbul seperti emas ( Ayub 23:10 )

 

Hidup di dunia ini penuh liku-liku dan cobaan yang berat. Masalah yang datang tidak ada henti-hentinya. Dari masalah ringan sampai masalah berat. Bahkan terkadang masalah itu muncul sekaligus. Mungkin masalah keluarga , masalah keuangan , percintaan dan lainnya campur aduk menjadi satu. Seakan dunia mau kiamat rasanya. Bahkan ada yang mu bunuh diri gara-gara stress menghadapi masalahnya , tidak terkecuali dikalangan anak Tuhan.

Mengasihi Tuhan Tanpa Syarat! Buktikan Iman Saudara...

Submitted by julian on
Bacaan Nats: Yohanes 21:15-17

Fokus Hidup - "Seperti apakah seseorang mengasihi Tuhan? Apakah mengasihi Tuhan tanpa syarat? Renungan yang berjudul 'Mengasihi Tuhan Tanpa Syarat, Buktikan Iman Saudara.' ini, menjelaskan tentang kasih Tuhan yang besar. Bacalah renungan ini yang dapat menguatkan kerohanian Anda."


Wanita Bupati Dan Sekwilda

Submitted by Sampah Sorgawi on

Bacaan Alkitab : II Samuel 11:1-27

Tidak ada pria normal yang tidak suka wanita seksi. Kecuali yang tidak normal. Di jaman modern ini mencari wanita seksi gampang. Bukan hanya gampang tapi sangat gampang sekali. Apa anda tidak percaya ? Coba anda pergi ke mall , terutama mall yang banyak dikunjungi masyarakat menengah ke atas. Anda akan menemui banyak wanita yang wow seksi sekali bro. Mau lihat yang lebih wow ? Datang saja ke pesta pernikahan. Pasti wow dan maknyus , he he he.

Perbuatan Baik Itu Spontan

Submitted by manusia biru on

Berbuat baik itu bisa spontan. Kadang, kalau direncana, malah tidak tulus lagi. Tetangga saya, seorang sopir taksi, selalu mengajak ngobrol penumpangnya. Sampai suatu ketika, ada seorang penumpang, yang kebetulan bepergian jarak jauh, naik taksi tetangga saya. Mereka ngobrol banyak hal, sampai-sampai penumpang ini tanya alamat rumah tetangga saya.

Pernah, satu kali datang ke rumah tetangga saya. Dia begitu akrab, seperti sahabat lama. Sampai suatu ketika penumpang itu sakit cukup parah dan membutuhkan tempat tinggal. Penumpang itu akhirnya mengontrak di salah satu rumah dekat tetangga saya. Dan, ternyata, penumpang ini tidak punya banyak saudara. Dia sudah separuh baya dan sakit stroke yang baru saja dialaminya membuat cukup frustrasi.