Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Beyond Today - MDC

callmefay's picture

Filipi 3:13-14

"Saudara-saudara, aku sendiri tidak menganggap, bahwa aku telah menangkapnya, tetapi ini yang kulakukan: aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku, dan berlari-lari kepada tujuan untuk memperoleh hadiah, yaitu panggilan sorgawi dari Allah dalam Kristus Yesus."

Melupakan

Kita tidak akan bisa maju kalau kita masih belum bisa melupakan masa lalu. Hal-hal yang harus dilupakan setelah kita belajar dari mereka adalah: kegagalan, dosa, kepahitan (setiap orang rentan terhadap kepahitan, karna itu kita harus selalu menjaga hati, coz hati itu adalah harta yang sangat berharga, semua yang kita lakukan atau katakan bersumber dari hati), dan keberhasilan (karna keberhasilan dapat membuat kita merasa berada di zona nyaman, tidak merasa perlu untuk maju lagi, jika kita terpaku pada keberhasilan di masa lalu, maka keberhasilan itu telah menjadi penghambat keberhasilan kita yang selanjutnya. Apa yang dipegang atau dibanggakan di masa lalu tidak bisa terus diterapkan di masa sekarang atau masa depan). 

Mengarahkan

Orang yang tidak punya arah atau tujuan, maka orang lainlah yang akan menentukan arah hidupnya. Orang yang tidak punya arah atau tujuan, tidak akan kemana-mana, tidak akan mempunyai apa-apa, dan tidak akan menjadi siapa-siapa. Kalau sudah begitu jangan pernah menyalahkan hal-hal lain atau orang lain.

Keuntungan Mempunyai Goal:1.      Punya arah dan tujuan yang jelas2.      Menghasilkan prioritas yang benar3.      Mempunyai antusiasme yang tinggi4.      Mempunyai persistence atau kegigihan

Berlari-lari Kepada Tujuan

It simply means = berusaha

Setelah mempunyai goal, ada 3 jenis komitmen:1.      I will try…” – komitmen yang paling lemah2.      I will do my best…” – bisa berhasil, bisa juga gagal3.      I will do anything to achieve it!” – jenis komitmen yang paling kuat

Kita harus menjadi kuat dalam pikiran atau isi kepala kita. Yang penting adalah diri kita sendiri, hal-hal yang lain tidak penting (yang menghalangi kita tidak penting, penghinaan atau kata-kata yang menjatuhkan tidak penting). Kita harus berfokus untuk terus maju dan meraih yang lebih baik di masa depan.

Sumber: kotbah Ketua sinode gereja MDC (Masa Depan Cerah) Surabaya

__________________

--------------------------------------- 

Come join me at www.jawaban.com community!