Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

MUJIZAT

mujizat's picture

Janji Mujizat di Kitab Suci Injil

"Siapakah yang bekerja mengusir setan ketika orang percaya mengusir setan demi nama Yesus?

mujizat's picture

Karakteristik Mujizat nabi Musa vs nabi Elia

Mujizat adalah kejadian luarbiasa yang seringkali keluar atau menyimpang dari kaidah-kaidah yang lazim terjadi di dalam situasi yang lumrah, dimana "Aktor" kejadian luarbiasa tersebut adalah Allah sendiri. Alkitab mencatat banyak peristiwa mujizat ini, yang sekaligus menunjukkan eksistensi Allah dan tanda bukti pengutusan seorang nabi Allah oleh Sang Khalik.  Di antara berbagai peristiwa mujizat yang pernah terjadi di muka bumi ini, biarlah saya ambil contoh sebagian mujizat yang mewarnai pelayanan nabi Musa dan nabi Elia, dua Nabi Besar yang dipercaya untuk menampakkan diri kepada manusia, ratusan atau mungkin ribuan tahun setelah sang nabi "wafat", yaitu nabi Musa dan Elia.

mujizat's picture

Mujizat Nabi Nuh

"Mujizat nabi Nuh" bukan dilakukan seperti Musa mengangkat tongkat memukul bukit batu untuk mengucurkan sumber air, melainkan perbuatan ajaib yang dilakukan oleh Allah di zaman Nabi Nuh, seputar tugas pengutusan sang Nabi.

Ketika Nuh hidup, sebagian besar umat manusia menjalani kehidupan yang rusak, dimana-mana terjadi kekejaman, sehingga Allah bermaksud memusnahkan manusia ciptaanNya dengan mendatangkan banjir besar. Nuh adalah seorang Nabi Allah yang bergaul karib dengan Dia, dan Allah memerintahkan Nabi Nuh untuk membuat perahu besar. Lalu mujizat apa yang dilakukan melalui Nabi Nuh? 

mujizat's picture

Pintu Gerbang Menuju Mujizat

Sekalipun Injil dan Kisah Rasul2 sudah begitu banyak mengisahkan mujizat2 yang dilakukan oleh Tuhan Yesus melalui Roh Kudus, namun kenyataannya pada saat ini masih terlalu banyak orang Kristen, aktivis2 Kristen, bahkan "hamba2Nya" yang tidak pernah menyaksikan sebuah mujizat, apalagi menjadi pelayan terjadinya sebuah mujizat, semisal mujizat kesembuhan. Tentu hal ini dapat berdampak SALAH,.. dimana bisa saja muncul keraguan apakah mujizat2 yang diceritakan dalam bibel itu adalah kumpulan fakta-fakta sepak terjang Allah ataukah hanya sekedar cerita fiksi. Jika saya tidak pernah menyaksikan, atau menjadi pelayan mujizat, mungkin saja saya akan termasuk salah satu dari kelompok skeptis ini.

sandiputra's picture

Penuh Roh

Pengertian 'Penuh Roh' atau 'Penuh dengan Roh Kudus' atau 'Dipenuhi dengan Roh Kudus' masih kabur di dalam pengajaran gereja, sehingga perlu adanya satu pengertian yang tegas apa yang dimaksudkannya.

VickDoum's picture

Anjing Kiriman Tuhan

 

Sejak krisis ekonomi melanda di Yunani, angka kriminalitas meningkat dan ini pun terjadi di tempat tinggalku, Karditsa.

kardi's picture

Mujizat masih ada buat saya

Pendahuluan,

Percaya bahwa masalah adalah awal dari mujizat.Percaya bahwa Tuhan turut campur tangan dalam masalah yang saya hadapi, percaya bahwa Engkau Tuhan lebih mengerti cara untuk menolong hidup saya.Percaya bahwa Engkau Tuhan yang sanggup memberikan kemenangan demi kemenangan.Percaya bahwa mujizat disediakan buat saya.

mujizat's picture

Kesembuhan bersyarat

Di abad ini Tuhan Yesus banyak mengerjakan mujizat, ada kesembuhan dimana-nama yang dilakukan oleh Yesus Kristus ketika Dia melihat seorang sakit yang percaya kepada-Nya atau yang dilayani oleh seorang hamba-Nya yang memiliki iman yang benar atau yang dibawa oleh sebuah keluarga yang beriman kepada Anak Allah ini. Namun yang terkadang terjadi adalah orang-orang kristen sendiri yang MENOLAK mujizat-mujizat itu dan menyebutnya sebagai bukan dari Allah, terutama kalau kemudian si pasien sakitnya KUMAT  lagi, atau yang tadinya sembuh secara mujizat tiba-tiba sakit lagi bahkan kemudian meninggal dunia, lalu beramai-ramai orang kristen men-cap hamba Tuhan yang melayaninya sebagai sesat, karena faktanya kesembuhan tidak permanen. Karena itu kita akan belajar dari Alkitab mengenai kesembuhan ilahi ini, dan benarkah setiap orang yang disembuhkan secara mujizat TIDAK MUNGKIN kambuh lagi?

Veritas's picture

Aku Tidak Menerima Roh Kudus

Aku percaya Yesus Kristus adalah TUHAN. Aku percaya bahwa dialah sumber Hidup. Aku percaya dia bangkit dari kematian dan naik ke Surga (entah dimana). Dan Aku menerima Doi sebagai Juruselamat dan berharap Doi akan membangkitkan Aku pada akhir zaman untuk menerima hidup kekal (bukan temporary kayak sekarang ini).

mujizat's picture

Orang-orang yang tidak pernah melihat mujizat

ORANG-ORANG YANG TIDAK PERNAH MELIHAT MUJIZAT

Alkitab mencatat bahwa sekalipun Yesus melakukan banyak sekali mujizat, dan ribuan orang menyaksikannya, namun ada kelompok-kelompok tertentu yang tidak pernah menyaksikan mujizat-mujizat itu, sehingga mereka hanya mendengar dari orang-orang bahwa: telah terjadi mujizat ini, telah terjadi mujizat itu, dan seterusnya. Begitu juga ketika Yesus sudah naik ke Sorga, Petrus dan kawan-kawan juga “melakukan” mujizat yang menyolok mata, dan kembali orang-orang tertentu hanya bisa mendengar bahwa telah terjadi mujizat.

mujizat's picture

7 Alasan terjadinya mujizat

Sedikitnya ada 7 alasan mengapa Allah melakukan perbuatan luarbiasa, supranatural, heboh dan dahsyat, baik yang dilakukan-Nya di era Perjanjian Lama (YHWH) maupun Perjanjian Baru (Yesus) yaitu: 1) Karena TUHAN mewujudkan rencana-Nya, 2) Karena TUHAN ingin memperkenalkan Diri-Nya, 3) Karena TUHAN ingin menolong umat-Nya, 4) Karena Yesus ingin memperkenalkan Diri kepada umat-Nya, 5) Karena Yesus melihat iman seorang yang sakit, 6) Karena Yesus melihat iman "orang lain", 7) Karena Yesus tergerak oleh belas kasihan.

mujizat's picture

"Pelaku" mujizat yang tidak selalu alami mujizat

Yesus Kristus adalah seorang Anak Manusia yang melayani Allah dan umat manusia, dan Allah menyertai pelayanan Yesus dengan melakukan banyak mujizat, dan ijinkan saya dengan sederhana menyebut Yesus Kristus sebagai pelaku mujizat terbanyak. Dengan pemahaman serupa, rasul Petrus adalah "pelaku" mujizat, Stefanus adalah "pelaku" mujizat, dan rasul Paulus juga merupakan "pelaku" mujizat.

mujizat's picture

Mentahirkan orang kusta

Beberapa aliran Kristen tertentu meyakini bahwa penyakit kusta merupakan salah satu penyakit yang disebabkan oleh ikatan kutuk tertentu. Artikel ini akan menyajikan sebuah contoh kasus bagaimana seseorang yang mengidap sakit kusta disembuhkan secara mujizat, khususnya berkaitan dengan lima komando yang diberikan oleh Tuhan Yesus. Di sebuah ibadah, penatua kami mengisahkan pengalaman beliau ketika untuk pertamakalinya Tuhan menggenapi salah satu komando Yesus: mentahirkan orang kusta. Berikut kisahnya.

mujizat's picture

Perintah Abadi

Keberadaan Bumi dan benda langit lainnya tidak lepas dari mujizat, yaitu perbuatan yang dilakukan Allah, yang seperti dipercaya oleh banyak orang bahwa baik bintang-bintang (termasuk matahari?) maupun planet-planet diciptakan dari ketiadaan. Lalu, setiap peristiwa mujizat dapat terjadi karena Allah atau Elohiym memang menghendaki untuk melakukannya. Ketika tongkat Musa berubah menjadi seekor ular jejadian, atau ketika tangan Musa berubah menjadi berwarna putih seperti salju (kusta?), itu karena Tuhan yang menghendakinya. Jika dua mujizat itu terjadi oleh “kesaktian” Musa, maka adik Harun ini tentulah dapat melakukan keajaiban-keajaiban seperti itu sesuka hatinya. Atau kalau tongkat Musa memang bertuah (sakti) maka Musa bisa sembarangan atau kapan saja mengacungkan tongkatnya ke Laut Teberau, dan tentulah Laut itu akan terbelah seperti yang pernah terjadi, kapan saja Musa menginginkannya. Masih banyak lagi peristiwa ajaib, khususnya mujizat yang telah terjadi, yang memang penyebabnya ialah kehendak Allah. Oleh karena itu, bagaimanapun juga, kehendak Allah lah yang menyebabkan terjadinya sebuah mujizat. Namun mungkin ada yang belum tahu bahwa Tuhan sebenarnya telah memberikan perintah “abadi” supaya hamba-hamba-Nya melakukan sesuatu, atau “menekan tombol” agar dengan itu Allah melakukan keinginan-Nya mengerjakan mujizat.

davy edwin's picture

mujizat?

Mujizat?
 
Mujizat di dalam Perjanjian Lama.
 
Dari bahasa Ibrani:
  • Pala (70X) = to be marvelous, wonderful , mengacu kepada karya Allah.
rogermixtin09's picture

Tuli Mendengar Buta Melihat

Ada kisah menarik yang terjadi pada hari jumat kemarin di lapangan Sario Manado,yaitu KKR disertai dengan mujizat penyembuhan Ilahi.Untuk lengkapnya kejadian tersebut dapat anda baca pada artikel dibawah ini :

 

Tuli Mendengar, Buta Melihat
Mujizat Terjadi di Lapangan Sario

 

rogermixtin09's picture

Mujizat Yang Ajaib

“ Ya Tuhan,bila Engkau berkehendak maka sembuhkanlah mama kami,namun bila Engkau memiliki rencana lain,kami sekeluarga siap menerimanya,biarlah kehendak-MU yang terjadi bukan kehendak kami ”

 

   Desember 2009 merupakan hari bahagia dalam hidup saya dan keluarga,karena kami boleh berkumpul bersama kembali setelah terpisah beberapa bulan lamanya. kebahagiaan kami terasa lengkap karena tahun ini kami sekeluarga boleh merayakan natal dan tahun baru bersama.Terasa lengkap karena tahun 2008 yang lalu saya tidak bisa hadir bersama keluarga untuk merayakan natal.

sandman's picture

Dengarlah Pasir berbisik, AKU tak percaya MUJIZAT

Beberapa hari kebelakang saya mendapatkan kabar yang kurang baik dari beberapa sahabat, kabar pertama datang dari sahabatku di jakarta, lewat sms dia mengabarkan kakeknya menderita sakit tumor dan kanker prostat, saat itu saya sedang perjalanan ke Solo.

Hery Setyo Adi's picture

Mujizat (Gali Kata Alkitab dalam Tinjauan Tulisan Ibrani Kuno)

Kata “mujizat” diterjemahkan dari kata mopet (disusun dari huruf-huruf konsonan dan vokal Ibrani: Mem-Holem Waw-Pe-Sere-Taw).  Kata mopet diturunkan dari akar-kata induk PT (Pe-Taw). Dalam tulisan Ibrani kuno huruf Pe adalah sebuah gambar mulut terbuka atau lubang, sedangkan huruf Taw adalah sebuah gambar tonggak atau tiang untuk menggantung panji-panji atau bendera. Gabungan dari dua gambar tersebut berarti “lubang untuk sebuah tonggak.”