Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
Membawa Damai
"Membawa Damai"
by Yudi Setiawan
Sentuhlah aku dengan kasihMu
Bentuklah aku sesuai kehendakMu
Juruslamatku, Yesus Tuhanku uuu u... uuu....uuu...uu...
(i)
Jadikan aku lilinMu
dan garam di tengah dunia
Berjalan bersamaMu
membawa damai
(ii)
Lebih dari nafas hidupku
AnugrahMu cukup bagiku
Berjalan bersamaMu
membawa damai
(interlude)
(back to i)
Jadikan aku lilinMu
dan garam di tengah dunia
berjalan bersamaMu
membawa damai KRISTUS....
Ecc 2:24 There is nothing better for a man than that he should eat and drink, and make his soul enjoy good in his labor. This also I saw, that it is from the hand of God.
- bayem's blog
- Login to post comments
- 4140 reads
dompet yesus
JAWABAN YESUS
Beberapa orang Israel mencaci Yesus suatu hari, ketika dia berjalan melintasi bagian kota
mereka.
Tetapi ia menjawab dengan mengulang doa atas nama mereka. Seseorang berkata
kepadanya:
"Engkau berdoa untuk orang-orang ini, tidakkah engkau merasa marah kepada mereka?"
Ia menjawab:
"Aku hanya dapat membelanjakan apa yang ada dalam dompetku." (ATHTHAR AN-NISABURI)
Entah itu ngutang, entah itu duit orang, asalkan ada uang di tangan kita maka uang itu bisa kita belanjakan. Uang yang ketinggalan di rumah tidak bisa kita belanjakan. Anda mau makan martabak? Berikan saya uangnya, nanti akan saya belikan martabaknya.
Begitu juga damai. Jika pada kita tidak ada damai, maka kita tidak bisa memberi damai kepada dunia.
Mintalah damai itu kepada Raja Damai. Setelah damai ada di tangan, barulah bisa diberikan kepada orang lain.
berjalan bersama Dia
Om Paulus, thanks for your comment.
Saya setuju dengan anda bahwa damai itu hanya ada pada Sang Raja Damai. Karena itulah saya ingin selalu berjalan bersama Yesus Kristus Sang Raja Damai itu. Ketika kita berjalan bersama dengan Dia, kita akan selalu dapat merasakan damai dan kita juga dapat membagikan damai itu pada orang-orang di sekitar kita.
Hal yang pertama kita perlu lakukan adalah mengundang Sang Damai itu dalam hati kita dan memberikan diri kita dibentuk olehNya.
Salam Damai!
Ecc 2:24 There is nothing better for a man than that he should eat and drink, and make his soul enjoy good in his labor. This also I saw, that it is from the hand of God.