Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

qof lamed

Hery Setyo Adi's picture

Jemaah atau Jemaat (Gali Kata Alkitab dalam Tinjauan Tulisan Ibrani Kuno)

Jemaah atau Jemaat

Kita tidak asing dengan kata “jemaah” atau “jemaat”. Apa artinya dalam tinjauan tulisan Ibrani kuno?

Kata tersebut merupakan salah satu padanan dari kata dalam bahasa Ibrani qahal, yang dibentuk dari susunan huruf-huruf dan tanda vokal “qof-qames-he-qames-lamed”. Kata qahal diturunkan dari akar kata induk ql (qof-lamed). Huruf “qof” dan “lamed”, dan juga huruf-huruf lain dalam alfabet Ibrani modern, pada awalnya merupakan huruf-gambar (piktograf) yang menyimbolkan ide-ide tertentu. Huruf “qof” adalah gambar matahari di kaki langit (ufuk barat atau timur) dan berarti pengumpulan cahaya atau terang. Sedangkan huruf “lamed” adalah gambar tongkat gembala. Gabungan dua piktograf tersebut berarti “pengumpulan dengan tongkat”