Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

pengembangan diri

hai hai's picture

Bengcu Menggugat Tuan NANTI dan nona MENANTI - 7 Langkah Pecinta Ulung

Ketika diberi mandat memprovokasi para tuan NANTI dan nona MENANTI (Mr. & Miss So Mben), saya selalu memperkenalkan TUJUH langkah pecinta ulung. Inilah ketujuh langkah itu.

dodydoohan's picture

Hidup adalah Pilihan

Kisah Alkitab

Adam dan Hawa diberi pilihan oleh Tuhan untuk menggunakan secara bebas semua hasil yang ada di taman Eden, dengan catatan, jangan coba-coba menyentuh buah terlarang di tengah Taman Eden. Hawa yang kemudian dituding bersalah oleh Adam dan generasi berikutnya tergoda oleh setan yang memberinya pilihan-pilihan “memabukan” bahwasanya jika hawa mencicipi buah tersebut maka mereka akan menjadi seperti Allah.
Hana Novika Graceia .Br.Siburian's picture

Kambing Dan Domba #2

       Mungkin cuma sedikit saja saya menambahi mengenai kambing dan domba,inipun karena beberapa bulan yang lalu dikhotbahkan di gereja dan menjadi topik dalam komsel kami. Sebenarnya Kambing dan Domba sama yaitu satu species Tapi ada perbedaan sedikit

perbedaannya adalah:

Sri Libe Suryapusoro's picture

Bayak hal yang lebih penting dibandingkan uang

 Sangat mudah mengatakan uang bukan segalanya ketika kita memiliki uang. Mau apa saja bisa terwujud karena ada uang. Semua kebutuhan sudah terpenuhi. Rumah yang diidam-idamkan sudah dimiliki. Makanan sudah tersedia. Gaji tiap bulan sudah pasti dan memenuhi semua kebutuhan. Toh kalau masih belum cukup ada orang lain yang akan membantu perekonomian kita. Bukankah uang bukan segalanya?

hai hai's picture

LUPUS - Berdamailah Dengannya

Dalam kondisi normal sistem kekebalan tubuh memproduksi protein yang disebut ANTIBODI untuk melawan virus, bakteri dan dan benda-benda asing lainnya (ANTIGEN). AUTOIMUN adalah kondisi di mana sistem kekebalan tubuh tidak MAMPU membedakan jaringan dan sel tubuh dari virus dan bakteri serta antigen. Oleh karena itu maka sistem kekebalan tubuh lalu membentuk antibodi untuk menyerang jaringan dan sel tubuh sendiri. Anti bodi yang menyerang tubuh sendiri itu disebut AUTO-ANTIBODI. Auto-antibody akan menyebabkan radang, sakit dan kerusakan anggota tubuh, misalnya, kulit, tulang, sendi, paru-paru, jantung, darah, ginjal, otak dll. Radang atau meriang adalah gejala utama orang-orang yang menderita penyakit autoimun.

hai hai's picture

Bubuk Kristal Dewa, Jalan Pintas Ke Neraka

Tingginya 172cm sedangkan beratnya 60kg, sebagai seorang lelaki tubuhnya tidak kekar dan wajahnya pun tidak tampan. Ketika berjalan langkah kakinya ringan namun mantap menapak bumi, tubuhnya tegak dengan dada sedikit busung dan perut rata, dia nampak langsing dan sehat namun tidak istimewa. Di mall baru itu dia melangkah sendirian, santai namun tidak malas, waspada tanpa prasangka, hal itu nampak dari bahunya yang rileks dan ayunan tangannya yang ringan. Wajahnya yang tidak tampan nampak berseri, bibirnya yang tipis terkatup damai pandangan matanya penuh percaya diri dan cerdas serta memancarkan perasaan bahagia dan puas. Dia melangkah lepas seolah orang paling bahagia di kolong langit ini. Walau beberapa kali dahinya kerkerut sedikit ketika berpapasan dengan orang, namun apa yang dia pikirkan hanya dia yang tahu sebab tidak nampak sama sekali pada mimik wajahnya. Di sungai telaga dunia persilatan dia dikenal dengan nama pendekar Kelana Sinting alias hai hai (dengan huruf kecil).

Puput Manis's picture

Kristen Rohani Atau Kristen Duniawi?

Kristen Rohani Atau Kristen Duniawi?


Dunia roh, pelet, santet, dunia orang mati. Apakah semua itu nyata? Atau hanya sulapan dan tepu-tepu? Angin bertiup ke mana ia mau, dan kita mendengar bunyinya, tetapi kita tidak tahu dari mana ia datang atau ke mana ia pergi. Demikianlah halnya dengan dunia roh, pelet, santet, dunia orang mati, dan yang lain-lain itu.

Puput Manis's picture

Pengajaran dan Peringatan

Pengajaran dan Peringatan


Pengajaran untuk membina diri kita. Peringatan untuk melindungi diri kita. Kalau kita hanya belajar dan belajar terus, namun mengabaikan peringatan (teguran, kritik, nasehat), kita bisa kehilangan apa yang sudah kita bina melalui pengajaran. Tak peduli seberapa hebat dan baiknya pengajaran itu sudah menjadikan kita hebat dan berhikmat.

Puput Manis's picture

Kemampuan Membedakan Roh

Kemampuan Membedakan Secara Rohani

Apakah Anda ingin menjadi orang Kristen yang peka mendengar suara Allah? Yang dapat membedakan mana yang baik, yang benar, dan yang berkenan kepada Allah? Apakah Anda ingin tahu apa yang harus diputuskan ketika harus memilih? Dan bagaimana cara Anda mengambil keputusan? Apakah keputusan Anda didasarkan kepada prinsip-prinsip rohani atau pada prinsip-prinsip duniawi?

Puput Manis's picture

101 Cara Sederhana Untuk Berbuat Kasih


101 Cara Sederhana Untuk Berbuat Kasih :


Bulan Valentine adalah kesempatan bagi kita untuk mengisinya dengan perbuatan-perbuatan
kasih setiap hari. Allah kita adalah Kasih, dan sebagai anak-anak-Nya, marilah kita mencoba memancarkan kasih-Nya, karena barangsiapa mengasihi sesamanya, ia tetap berada di dalam Terang. Semoga terang kita bercahaya di mana kita berada, supaya orang-orang melihat perbuatan kita yang baik dan memuliakan Bapa kita yang di sorga. Nah, ga usah yang sulit-sulit. Di bawah ini ada 101 ide untuk berbuat kasih.

Puput Manis's picture

Menanggapi Pujian

Menanggapi Pujian

Pujian adalah semacam bentuk dorongan. Pujian mendorong kita untuk berupaya lebih lagi. Dr. Stanley menjelaskan, bahwa ketika kita dipuji, hendaknya kita menerimanya dengan besar hati tanpa melupakan jasa orang-orang yang telah membantu kita. Pujian yang berlebihan bisa mencobai kita sehingga kita menjadi sombong dan mengandalkan diri sendiri. Kita tidak akan menjadi sombong selama kita secara tulus membelokkan pujian itu kepada yang patut menerimanya.

Puput Manis's picture

Menanggapi Kritik


MENANGGAPI KRITIK

Bagaimana respons kita pada saat :

  • Seorang rekan sekerja mempertanyakan pilihan baju yang kita pakai?
  • Seorang teman menantang motivasi kita membuat rencana memulai proyek baru penginjilan?
  • Pasangan kita mengekspresikan ketidak-senangannya terhadap perilaku kita ketika rekreasi bersama keluarga?

Apakah kita akan menganggap komentar-komentar seperti itu sebagai hal yang mengganggu, lalu kita bereaksi dengan kesal, bahkan dengan marah? Rasanya pasti sulit sekali ya mendengar orang mengatakan kita salah? Sadar atau tidak sadar ego kita akan mendorong kita untuk membela diri. Padahal cara kita menanggapi kritik itu merupakan ukuran bagaimana sebenarnya hubungan kita dengan Tuhan lho.

Sri Libe Suryapusoro's picture

Kamu Harus Memberi Mereka Makan

Tetapi Yesus berkata kepada mereka: "Tidak perlu mereka pergi, kamu harus memberi mereka makan."  Mat 14:16   

 

hai hai's picture

Hanya Orang Mati Yang Tidak MENGHAKIMI Lagi

Jangan menghakimi! Orang yang menghakimi adalah orang yang tidak mengasihi. Orang Kristen hanya boleh mendoakan karena hanya Allah yang boleh menghakimi. Pengkotbah tidak boleh menghakimi sesama pengkotbah. Jemaat tidak boleh menghakimi sesama jemaat apalagi menghakimi pengkotbahnya. Bila orang Kristen saling menghakimi, maka gereja akan terpecah-belah karena saling menghakimi adalah cara Iblis memecah-belah tubuh Kristus. Itulah yang dipahami oleh sebagian orang Kristen. Apakah pemahaman demikian benar?

Sri Libe Suryapusoro's picture

ketakutan membuat kita tenggelam

Tetapi ketika dirasanya tiupan angin, takutlah ia dan mulai tenggelam lalu berteriak: "Tuhan, tolonglah aku!" Matius 14:30 

 

Sri Libe Suryapusoro's picture

Apakah saya menghakimi?

Sekitar sepuluh tahun yang lalu saya melakukan pelayanan ke seseorang yang melakukan seks bebas. Menarik buat saya ketika mendengar apa yang dikatakannya. Dia sudah pernah menggugurkan kandungan satu kali ketika dia masih kelas 2 SMU. Lalu ketika dia tingkat dua di sebuah universitas ternama, dia melahirkan bayi di luar nikah. Saya masih ingat ada pernyataan bahwa Tuhanlah yang salah karena dia sampai hamil. ”Tuhan tidak adil, mengapa saya hamil?”

Sri Libe Suryapusoro's picture

Orang miskin yang dilupakan

Sebab bukan untuk seterusnya orang miskin dilupakan, bukan untuk selamanya hilang harapan orang sengsara. Mazmur 9:19 

 

Hana Graceia's picture

Menemukan sifat dan karakter di Kitab AMSAL

hai hai's picture

Saya Masih Perjaka

Saya memulai karir tampil di muka umum sejak kecil, jadi asisten penjual obat keliling di pasar, upahnya selain uang juga trik-trik sulap dan jurus-jurus bela diri, karena karir tersebut, saya nggak pernah dikompas (dimintai uang) lagi oleh preman pasar. Saya menjalankan karir itu dengan memakai topeng, agar mama tidak tahu, teman teman tidak tahu. Saya menjalani karir itu bukan karena kemauan sendiri, tetapi terpaksa menjalaninya sejak suatu hari setelah mengantarkan kueh ke toko yang memesan kue buatan mamaku, aku tertarik untuk ikut berkerumun menonton seorang tukang obat berbadan kekar dengan kumis baplang dan golok tersandang sedang memperagakan jurus-jurus bela dirinya dan sulap. tiba-tiba saja dia melotot padaku, satu-satunya china yang ikut nonton dan menarikku ke tengah lalu menghujani tubuhku dengan berkali-kali bacokan. Saya tidak sempat berteriak karena tidak menyangka apa yang akan terjadi. Anehnya, saya tidak merasa sakit sama sekali. Saya kebal. Dia lalu menyuruh saya mengedarkan obat kuat yang dijualnya. Ketika pertunjukan selasai, dia meberiku uang, Rp. 500, - cukup untuk membeli 20 mangkok bakso komplet.

hai hai's picture

Penolong VS Tertolong

Walaupun saya yang menulisnya, namun tulisan ini adalah 100% ajaran yang diajarkan oleh blogger Happy Lee kepada saya. Dia sendiri tidak menulisnya, karena baru belajar memakai komputer. Mungkin bila kemampuan komputernya cukup, nanti dia berkenan untuk membagikan bijaksananya kepada kita semua. Namun sebelum itu, baiklah saya menulis salah satu yang dia ajarkan kepada saya. Walaupun saya menuliskannya dengan kalimat-kalimat saya, namun semuanya adalah apa yang diajarkannya. Sudah puluhan tahun saya kenal Happy Lee, bahkan saya mengenalnya sejak kecil. Menurut Happy Lee, kita harus berterimakasih kepada orang yang kita tolong. apa yang diajarkannya sungguh melanggar apa yang selama ini kita pelajari dan yakini.