Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDA Space Teens
Ulang Tahun SABDA Space (besar) ke-10
Dear all blogger SS Teens,
Puji syukur kepada Tuhan Yesus atas penyertaan-Nya hingga kini komunitas blogger Kristen SABDA Space (besar) genap berusia 10 tahun. Terima kasih untuk semua blogger yang telah memberi warna di komunitas ini melalui tulisan-tulisan yang menginspirasi. Mari kita terus berkarya bagi hormat dan kemuliaan nama-Nya.
Dalam rangka merayakan ultah SS ke-10 ini, setiap blogger boleh membuat vlog sesuai tema di atas dan menampilkannya di Youtube pribadi, lalu ditampilkan di situs SS dengan di-embed. Berikut informasi selengkapnya:
Waktu lomba:
- Pelaksanaan: 31 Juli - 31 Agustus 2017
- Proses penilaian: 1 - 8 September 2017
- Pengumuman pemenang: 12 September 2017
Mekanisme lomba:
a. Setiap peserta harus memiliki akun di SS dan like FB SS.
b. Setiap peserta boleh mengirimkan maks. 2 vlog.
c. Vlog harus orisinal, tidak boleh plagiat.
d. Karya vlog harus di-upload di Youtube, dan di situs SS via embed, lalu di-share (copy link) di FB SS.
e. Setiap vlog yang dikirimkan harus diberi tagging: #sabdaspace, #SSlombavlog, #vlogSS
f. Durasi vlog maks. 3 menit.
g. Tidak boleh mengandung unsur SARA.
h. Setiap vlog yang di-posting dan memenuhi persyaratan akan mengalami proses penilaian oleh semua juri. Keputusan juri tidak bisa diganggu gugat.
i. Setiap vlog yang sudah di-posting di situs SS dan FB SS menjadi hak Yayasan Lembaga SABDA dan boleh digunakan oleh YLSA untuk kepentingan pelayanan dan tidak dikomersialkan.
j. Pemenang lomba akan diumumkan di situs dan komunitas SABDA Space. Pemenang akan dihubungi melalui email/Facebook.
k. Setiap pemenang berhak memperoleh hadiah.
Selamat berkarya. Tuhan Yesus memberkati.
Salam,
Tim SS
- admin's blog
- Login to post comments
- 2150 reads