Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
--DIA BILANG AKU CANTIK--
Di sela-sela hari-hari mengajar, saya punya satu keinginan sederhana. Saya ingin bisa benar-benar berinteraksi (dalam arti sesungguhnya, dan tidak sekedar basa-basi) dengan orang selain murid-murid saya ataupun rekan guru. Rasanya dunia saya hanya "didiami" oleh anak-anak usia 6 hingga 12 tahun serta rekan-rekan guru yang amat saya hormati, namun selalu mengingatkan saya pada rancangan pembelajaran dan setumpuk koreksian.
Jangan salah sangka. Saya amat menikmati interaksi dalam keseharian saya. Saya hanya butuh kontak dengan "dunia nyata." Namun kontak itu sulit saya dapatkan. Teman-teman saya sudah tersebar dari Sabang dampai Merauke. Ditambah lagi status saya sebagai anggota klub "JoJoBa" (Jomblo-Jomblo Bahagia).
Jadi, terkadang saya berdoa, "Tuhan tolonglah pertemukan saya dengan 'dunia nyata'."
Tapi seperti biasa, doa itu tak lalu terkabul begitu saja.
Lama setelah saya memanjatkan doa itu, saya masih saja bergelut dengan rutinitas saya, dan tidak pula menemukan "dunia nyata" itu. Hingga pada suatu hari . . .
Salah seorang murid saya, sebut saja J, tergolong anak yang istimewa. Ia seolah memiliki iramanya sendiri, dan tak bertoleransi sedikitpun pada ritme orang lain. Alhasil, ia terkesan suka bertindak semaunya. Saya kadang heran padanya. Kadang manis, tapi kadang anarkis. Kadang bijak, namun kadang meledak-ledak. Singkatnya, ia butuh penanganan ekstra spesial.
Suatu hari saya merasa putus asa pada murid saya ini, hingga ingin menangis rasanya sebab saya begitu mengasihi anak istimewa ini. Tiba-tiba di sela remidiasi intensif khusus untuknya, ia mengucapkan sebuah kalimat sederhana yang tak bisa saya lupakan, "Ms. Anita cantik sekali."
Saya tercengang. . . Bukan hanya karena mungkin dialah "pria" pertama yang beranggapan bahwa saya cantik, tapi karena kalimatnya menyadarkan saya akan paling tidak satu hal. DUNIA NYATA SAYA ADA DI SINI.
Saat saya berusaha melirik keluar jendela dan merindukan petualangan di luar sana, sebenarnya saya sedang mengalami sebuah petualangan seru disini. Saat saya bermimpi melakukan hal-hal besar di luar sana, sebenarnya Tuhan tengah melakukan keajaiban dalam diri saya dan menggunakan hidup saya secara ajaib untuk mewujudkan keajaiban dalam kehidupan orang lain lewat cara sederhana dan tak terduga.
Thank you my dearest J...
Terimakasih telah mengajarkanku satu hal...
Saat saya memburu kasih dan keajaiban besar di luar jendela saya...
Mungkin Tangan-Tangan kasih-Nya sedang mengerjakan keajaiban dalam diri saya...
Saat saya mengetuk gerbang tuk minta seserpih kasih...
sebenarnya saya sudah berada di dalam gerbang itu; nyaman dilingkupi kasih nan melimpah ruah...
Happy Valentine's day dear J...
Happy Valentine's day to you all ...
- clara_anita's blog
- 4571 reads
Sering keajaiban datang dari
kalau saya tida ada di rumah, cari saya di sini
Hijau ...
"kita berbeda dalam semua kecuali dalam CINTA"
Betul, cantik sekali!