Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
Apotik dan Praktek
Salah kaprah didefinisikan sebagai pemakaian bahasa yang secara gramatikal atau historis dianggap salah, tetapi karena lazim, diterima secara umum (Kridalaksana, Harimurti. 2001. Kamus Linguistik. Edisi Ketiga. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama). Salah kaprah di antaranya melibatkan kata praktek dan apotik.
Kalau memerhatikan toko-toko yang menjual obat-obatan, sekaligus menjadi tempat seorang dokter melayani pasien, kita akan menemukan dua model penyajian yang umum. Pertama, toko obatnya disebut apotik, sedangkan si dokter akan disebut membuka praktek. Kedua, toko obatnya disebut apotek, sedangkan dokternya disebut membuka praktek.
Dari fakta tersebut, kita melihat ada dua pasang kata yang saling bersaing. Kata-kata yang saling bersaing maksudnya, kata-kata yang dipertentangkan antara bentuk baku dan nonbakunya. Pasangan tersebut ialah apotik--apotek dan praktek--praktik.
Dari pasangan yang pertama, bentuk yang baku adalah apotek. Dari kata tersebut, diturunkanlah kata apoteker, bukan apotiker. Kamus Besar Bahasa Indonesia bisa kita jadikan patokan untuk melihat bentuk-bentuk yang baku dan nonbaku. Apotek didefinisikan sebagai toko tempat meramu dan menjual obat berdasarkan resep dokter serta memperdagangkan barang medis; rumah obat. Sementara apoteker ialah ahli di ilmu obat-obatan; yang berwenang membuat obat untuk dijual.
Sementara itu, praktik jelas merupakan bentuk yang baku, bukannya praktek. Kita tidak mengenal istilah praktekum, melainkan praktikum. Istilah praktik pada semua apotek didefinisikan sebagai pelaksanaan pekerjaan (dalam hal ini dokter), sedangkan praktikum berarti bagian dari pelajaran yang bertujuan agar siswa mendapat kesempatan untuk menguji dan melaksanakan di keadaan nyata apa yang diperoleh dalam teori.
Berdasarkan penjelasan tersebut, pasangan yang tepat semestinya apotek dan praktik.
____________________________________________________
Peduli masalah bahasa? Silakan klik Corat-Coret Bahasa saya.
_____________________________________________________________
Peduli masalah bahasa? Silakan bertandang ke Corat-Coret Bahasa saya.
- Indonesia-saram's blog
- 7732 reads