Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Pengajaran/Guru

Baron Arthur's picture

Di mana Allah ketika saya menikmati? (1)

Dikutip sebagian dari buku Mari Menikmati!

Meskipun setiap manusia menginginkan kepuasan, kebahagiaan dan kenikmatan, tetapi tidak berarti bahwa setiap manusia memiliki cara pandang yang sama tentang kenikmatan dan bagaimana mendapatkannya.
Cara pandang yang dimiliki oleh manusia dipengaruhi oleh budaya, keluarga, lingkungan, iman dan tentu saja teologinya. Misalnya, dibeberapa daerah di Indonesia ada pendapat yang melihat profesi sebagai dokter atau pegawai negeri adalah profesi yang paling sukses, membahagiakan dan penuh dengan kenikmatan. Itu sebabnya mereka berlomba-lomba menjadikan anaknya dokter atau pegawai negeri. Di tempat yang lain, profesi pengusaha justru lebih penting.

Saya mencoba mengklasifikasikannya ke dalam lima cara pandang yang besar bagaimana manusia melihat kenikmatan. Meskipun sulit untuk mengklasifikasikan setiap orang pada satu cara pandang, karena manusia sering tidak konsisten dan dualistis. Di dalam satu kasus ia mungkin memiliki satu cara pandang, tetapi dalam beberapa kasus yang lain, cara pandangnyapun berbeda. Meskipun demikian saya ingin menunjukkan pembagian secara umum.

Baron Arthur's picture

Keluarga dan Kerja (CFRC)

Blog Mirror: Work and Family

Keluarga dan pekerjaan menjadi dua hal yang terus-menerus menjadi pergumulan dan seringkali berada di dalam dua ekstrim yang bertentangan. Kalaupun bisa diperdamaikan, biasanya dalam pengertian dan konsep yang jauh dari Alkitab. Maka pertanyaannya, bagaimana Alkitab melihat kedua hal ini dari Penciptaan sampai kepada Kekekalan? Apa yang berbeda dalam keluarga dan pekerjaan pada saat penciptaan, manusia jatuh dalam dosa, penebusan dan sampai pada kekekalan? Dalam tulisan ini, saya hanya memberikan outline bagaimana melihat kedua hal ini dari empat tahap hidup manusia: Creation, Fall, Redemption and Consumation.

Baron Arthur's picture

Di mana keindahan itu?

Ia membuat segala sesuatu indah pada waktunya, bahkan Ia memberikan kekekalan dalam hati mereka.
Tetapi manusia tidak dapat menyelami pekerjaan yang dilakukan Allah dari awal sampai akhir.
Pengkhotbah 3:11

Kapan keindahan itu terjadi di dalam hidup ini? Mengapa hidup hanya kadang-kadang terasa indah? Mengapa hanya di dalam momen-momen tertentu terasa indah? Mengapa tidak di dalam sepanjang detik hidup ini terasa indah? Apakah karena bukan waktunya Tuhan?

Baron Arthur's picture

Dipenuhi Pengetahuan akan Kehendak Allah

Sedikit sekali orang yang mendoakan orang lain biar benar-benar dipenuhi dengan pengetahuan akan kehendak Allah. Kalaupun ada doa seperti ini, biasanya hanya untuk para pendeta, penginjil, misionaris, yang dianggap perlu dipenuhi dengan pengetahuan akan kehendak Allah. Sementara untuk orang-orang lain, yang penting adalah doa-doa untuk kesehatan, keuangan, keluarga dan kalau dalam pergumulan yang berat, baru didoakan untuk mencari kehendak Allah. Tetapi, kalau kita baca dalam Kol 1:9-12, doa ini ditujukan Paulus untuk semua orang percaya di Kolose.

9 Sebab itu sejak waktu kami mendengarnya, kami tiada berhenti-henti berdoa untuk kamu. Kami meminta, supaya kamu dipenuhi dengan pengetahuan akan kehendak Allah dalam semua pengetahuan dan pemahaman rohani, 10 sehingga hidupmu berkenan di hadapan Tuhan dalam segala hal menyenangkan-Nya, dalam segala pekerjaan yang baik memberi buah dan bertumbuh dalam pengetahuan tentang Allah, 11 dengan segala kuasa dikuatkan oleh kuasa kemuliaan-Nya untuk menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar dengan sukacita 12 mengucap syukur kepada Bapa, yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang.
Kol 1:9-12

(ROT- Ronald Oroh Translation)
Saya sengaja harus membuat terjemahan sendiri, karena akan lebih kelihatan alur dari pemikiran Paulus, dibandingkan kalau membaca versi LAI.

 

Baron Arthur's picture

Sukses, Penderitaan, dan Kenikmatan

Blog mirror: Teologi Sukses, Penderitaan dan Teologi Kenikmatan

Teologi Sukses menjadi satu fenomena tersendiri yang sangat mempengaruhi Kekristenan sejak abad ke 20. Hampir tidak ada orang Kristen yang tidak dipengaruhi oleh Teologi Sukses. Bahkan yang menolak teologi inipun seringkali tanpa sadar ataupun secara sadar sebenarnya mempraktekkan dan mengakui teologi ini. Tapi harus menolaknya, karena merasa teologi ini bertentangan dengan doktrin dan pengajaran di gereja/alirannya. Sebenarnya lucu, menolak dan melawan, tapi mempraktekkan dan mempergunakan nilai-nilai dari Teologi Sukses untuk menilai banyak hal.

Baron Arthur's picture

Allah adalah Pribadi Yang paling Menikmati

Dikutip dari buku Mari Menikmati!

 

Dalam hidup ini manusia biasanya hanya ingin melihat segala hal yang baik terjadi dalam hidupnya. Manusia biasanya menganggap dirinya tidak layak mengalami segala kesulitan, masalah, penyakit, bahaya, bencana alam dan segala hal yang negatif. Manusia menganggap dirinya bisa mendapatkan segala yang baik dalam hidupnya. Manusia jarang memikirkan bagaimana keinginan dan perasaan Allah dalam segala hal yang terjadi dalam hidup ini. Apakah Allah menikmati di dalam segala hal yang terjadi? Apakah Allah tidak berhak melakukan segala sesuatu sesuai dengan keinginanNya dan kenikmatanNya? Bukankah Ia yang merencanakan, mencipta, memelihara dan menyempurnakan semuanya untuk diriNya sendiri?!

Berbagai pandangan terhadap Allah bisa kita lihat di dalam berbagai macam agama dan kepercayaan. Allah bisa digambarkan dengan berbagai macam karakter yang menonjolkan kepada satu sisi. Kalau bukan Allah yang pengasih dan pemurah, maka Allah adalah Allah yang kejam, pemarah, gampang tersinggung, sering menyatakan murkaNya dan akan tenang kalau manusia memberikan persembahan atau korban. Hampir tidak ada yang menggambarkan Allah sebagai Allah yang menikmati, kecuali di dalam karakter dewa-dewi Yunani yang dianggap bersenang-senang dengan kenikmatan (sementara).

Kalau menyelidiki Alkitab, kita akan menemukan bahwa dalam beberapa bagian menggambarkan bahwa Allah adalah Allah yang menikmati.

Baron Arthur's picture

Be Thou My Vision (3)

Dalam post ini saya akan membahas tiga bait berikutnya dari lagu Be Thou My Vision. Intinya akan berbicara tentang dua pergumulan besar dengan TUHAN: peperangan melawan Iblis dan pergumulan dengan harta dan pujian.
Baron Arthur's picture

Be Thou My Vision (2)

Be THOU my Vision, O LORD of my heart
Naught be all else to me save that THOU art
THOU my best thought, by day or by night
Waking or sleeping, THY presence my light
garamdunia's picture

Bahan Bangunan Gereja, Hanya Kristus!

Rasul Paulus memberi penjelasan panjang lebar di 1 Korintus 1:18 hingga akhir 1 Korintus 2, apa yang dimaksud dengan membangun gereja berdasarkan Kristus semata? Singkatnya:

garamdunia's picture

Tragedi Korintus Terulang Kembali

Rasul Paulus sangat kecewa kepada jemaat di Korintus ketika mereka terpecah belah karena saling iri hati dan perselisihan:

…telah diberitahukan oleh orang-orang dari keluarga Kloe tentang kamu, bahwa ada perselisihan di antara kamu1 Korintus 1:11

Guntur Barlian's picture

SUKSES MENGELOLA USAHA/ KANTOR

11 Tips SUKSES Tim KERJA

Semua orang ingin meraih kesuksesan dalam hidupnya. Kesuksesan sejati (yang memberikan damai sejahtera) hanya dapat kita raih didalam Tuhan. Rata-rata 60% dari masa hidup kita, kita habiskan bersama-sama rekan sekerja kita. Faktanya dimanapun kita berada, sesungguhnya kita adalah satu ”Tim Kerja”, baik di kantor, gereja/ pelayanan, organisasi sekolah, organisasi lainnya, ataupun di rumah atau keluarga kita.

Guntur Barlian's picture

7 RAHASIA KEHIDUPAN

7 Rahasia Kehidupan

Joseph Wise Poriman's picture

Abraham, Sahabat Allah

Seekor katak masuk ke lubang di jalan. Karena tidak mau mati kelaparan, katak itu berusah mati-matian untuk melompat ke atas. Teman-temannya yang solider terus berusaha untuk menolongnya dengan memberinya semangat. Akhirnya, karena tetap tidak berhasil, mereka meninggalkan katak itu menunggu nasibnya. Dengan sedih mereka melompat minggir dari jalan raya, karena takut terlindas roda kendaraan yang lalu lalang di sana. Mereka mengira bahwa temannya itu pasti mati kelaparan dan kehausan.

Love's picture

Empat Tahun Saja

Siapa yang dapat tahu dengan pasti kapan Bapa memanggil kita pulang ke
rumah-Nya. Saat kita tua kita pikir mungkin sebentar lagi giliran
kita. Tetapi saat kita muda? Atau bahkan saat kita masih balita?
Apakah kita berpikir hidup kita masih panjang?

Joseph Wise Poriman's picture

Kegerakan Hujan Akhir

Seringkali kita berpikir bahwa untuk mencapai kesempurnaan itu sepertinya begitu sulit, sebab kesempurnaan itu sepertinya aaa..mat jauh dari kehidupan kita yang masih penuh dengan segala kekurangan. Tetapi sebenarnya tidaklah demkian, sebab Bapa sendiri nantinya yang akan menjangkau kita sehingga kesempurnaan itu akan menjadi dekat. Untuk itu kita akan melihat sebuah ayat yang terambil dari Kejadian 46 : 5 “ Lalu berangkatlah Yakub dari Bersyeba, dan anak-anak Israel membawa Yakub, ayah mereka, beserta anak dan isteri mereka, dan mereka menaiki kereta yang dikirim Firaun untuk menjemputnya. “

Joseph Wise Poriman's picture

Jehovah Jireh

Hidup kita tidak terlepas dari kebutuhan dan keperluan. Selagi kita masih hidup di bumi ini, kita tidak terlepas dari yg namanya keperluan dan kebutuhan. Kita mempunyai banyak kebutuhan,  dan Tuhan sangat mengerti akan segala kebutuhan kita, itu sebabnya Tuhan datang dengan janjiNya, Tuhan berjanji bahwasanya IA akan memenuhi segala keperluan kita. Tidak hanya satu keperluan yg akan Tuhan cukupkan, tetapi SEGALA KEPERLUAN kita. Kalau ada seorang manusia yg datang kepada kita dan berjanji akan memenuhi segala keperluan kita, betapa bahagianya kita, apalagi sekarang yg berjanji itu adalah Bapa di surga, yg empunya langit dan bumi, itu sebabnya janjiNya tidak perlu kita ragukan lagi, sebab yg berjanji itu Allah Bapa, Sang Pencipta langit dan bumi.  

Joseph Wise Poriman's picture

EL SHADDAI = Allah Yang Mahakuasa

Dua orang berada di penjara bawah tanah yang gelap, lembab dan senyap. Satu-satunya akses udara hanyalah sebuah jendela kecil yang diletakkan di atas. Ketika malam tiba, mereka hanya bisa melihat kegelapan malam. Seorang di antara mereka mendongak ke atas dan berkata, "Hidup kita benar-benar terpuruk. Satu-satunya hal yang bisa kita lihat hanyalah gumpalan lumpur hitam di langit!" dia terus-menerus menggerutu.           

garamdunia's picture

Tunduk Pada Pemerintah?

Sebagai pengikut Yesus, apakah mengikuti peraturan pemerintah lokal ataupun negara masih perlu atau relevan? Contoh dari kehidupan sehari-hari, kita tidak perlu khawatir untuk membeli DVD, mp3, software bajakan, tidak membayar pajak, dan terlalu banyak contoh lainnya. Alasannya? Kita diselamatkan melalui kematian dan kebangkitan Kristus semata, sehingga lainnya menjadi tidak relevan. Benarkah begitu?

Joseph Wise Poriman's picture

Semak Duri yg Menyala

Pernahkah teman-teman melihat ada semak duri yang menyala tetapi yang herannya semak duri itu tidak dimakan api. Sesuatu yang luar biasa terjadi di luar akal pikiran manusia tapi itu memang benar-benar terjadi dalam kehidupan nyata. Dan itu sempat dilihat oleh seseorang yang bernama Musa. Saat Musa menggembalakan kambing domba Yitro, mertuanya, dan sekali sampailah ia di gunung Allah yakni gunung Horeb. Dan dari jauh Musa melihat ada sesuatu yang menyala-nyala, dia melihat ada semak duri yang menyala oleh api tapi kenapa tidak terbakar, kenapa tidak dimakan api. Musa merasa heran lalu mencoba mendekatinya. Apakah teman-teman juga merasa heran ? Kalau merasa heran silahkan luangkan sedikit waktu untuk membaca tulisan ini...